PERSIKU TERBANTAI 0-5 TANPA AMPUN

Andre Kurniawan

Tri Hartano (kiri) sedang menjaga bola yang coba direbut Yudha (kanan). 
Foto:  911 Photography

Jenangbledeg - Kurang lebih 5.176 suporter Persiku di Stadion Wergu harus menanggung malu pasca tim kesayangannya dibantai PSIM Jogja pada Minggu sore (20/10). Laga memalukan ini bisa jadi menjadi kekalahan kandang terburuk sepanjang sejarah Persiku Kudus.


Layaknya murid baru yang sedang diospek seniornya. Sebagai tim sepuh Liga 2, PSIM Jogja tampil trengginas dan memberikan pelajaran berharga kepada si anak baru, Persiku Kudus. 


Pada babak pertama sebenarnya Persiku Kudus mampu mengimbangi permainan PSIM Jogja. Beberapa kali peluang sempat tercipta melalui striker Kito Chandra yang mampu merepotkan lini pertahanan PSIM Jogja. Namun sangat disayangkan Persiku Kudus harus kecolongan 1 gol di akhir babak pertama. Gol PSIM Dicetak oleh Arlyansyah menit 29’, 1-0 Persiku tertinggal atas PSIM. Skor tersebut bertahan hingga babak pertama berakhir.


Memasuki babak kedua, Persiku Kudus tampak mulai kehilangan arah. Persiku tampak bermain tanpa pola yang jelas. Banyak sekali kesalahan mendasar yang dilakukan seperti kesalahan pasing dan kesalahan dalam mengontrol bola. Jarak antar lini pun terlihat tidak teroganisir dengan baik. Petaka terjadi dimenit 49’ kala PSIM mendapatkan sepakan pojok. Bola datang secara cepat dan membentur Reinaldo. Sial bola justru mengarah ke gawang. Dany Saputra yang berada di bawah mistar sempat berusaha mengantisipasi namun laju bola terlalu keras dan masuk ke gawang sendiri. 2-0 Persiku tertinggal.


Yudha Alkanza mempertebal keunggulan 3-0 PSIM atas Persiku Kudus pada menit ke 57’ lewat plesing mendatar dari area kotak 16. Menerima umpan trobosan matang dari Arlyansyah, Yudha berhasil mengeksekusi bola dengan tenang dan gagal dihalau oleh kiper Persiku.


Pemain Asing PSIM, Rafinha membobol gawang Persiku Kudus untuk yang keempat kalinya pada menit 79’ setelah mendapatkan umpan matang dari Yudha. Kiper Persiku sudah mencoba memotong bola dengan keluar dari sarangnya, namun laju bola tak terbendung. 4-0 PSIM unggul.


Tertinggal 4-0, tampak mental pemain Persiku sudah mulai kacau. Serangan-serangan sporadis yang dilancarkan selalu gagal dan mudah ditebak oleh pertahanan PSIM. Alih-alih memperkecil ketinggalan, Gawang Persiku justru kebobolan untuk kali kelima. Savo Sheva yang baru dimasukkan menit 81’ langsung berhasil membobol  gawang Persiku Kudus untuk kelima kalinya pada menit 85’. Skor 5-0 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.


Hasil ini cukup membuat banyak orang heran dan diluar ekspektasi. Berkaca dari hasil rekor pertemuan Persiku dan PSIM dimasa lampau, sebenarnya keadaan tidak terlalu timpang. Persiku Kudus beberapa kali mampu mengalahkan PSIM Jogja. bahkan beberapa diantaranya berakhir dengan skor menyakinan.


Pasca laga, sejumlah suporter Persiku dengan ekspresi penuh amarah dan kecewa langsung berkumpul di barat Stadion Wergu untuk menemui pemain dan manajemen Persiku untuk mencari penjelasan. Kritikan dan cemoohan lantang terdengar. Sejumlah aparat keamanan pun berjaga untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Anthem Persiku Kudus yang biasa dilantunkan pasca laga pun urung dinyanyikan. 


Susunan pemain Persiku Kudus: 72. Rohan (GK), 2. Reinaldo (Faiz Maulana 66'), 3. Dany, 8. Renshi, 10. Kito Chandra (Ronny Maza 76'), 14. Nadief (Haryanto Panto 46'), 15. Pahlevi (Abi Defa 55'), 17. Antoni, 37. Tri Hartanto (Rifqi 55'), 19. Syahrul Mustofa73. Jajang Mulyana (C)


Pemain Cadangan: Satrio Azhar (GK), 4. Abi Defa, 5. Rifqi, 6. Farhan, 9. Ronny Maza, 12. Alam. 13. Zola, 18. Akiel Aden, 21. Faiz Maulana, 26. Anif, 48. Haryanto Panto, 80. Resa


Kartu Kuning: Syahrul Musthofa (47’)
Kartu Merah: -



Susunan Pemain PSIM Jogja: 26. Suardi (GK), 3. Saku, 11. Yudha (Savio Sheva 81'), 14. Teddy (C), 16. Muammar (Ghulam 87'), 20. Arlyansyah (Figo 65'), 21. Adit Gigis, 22. Lucky Okta, 24. Gerryan (Saldi 65'), 29. Hardiawan, 91. Rafael (Mofu 87')


Pemain Cadangan: 25. Riki Pambudi (GK), 5. Gufron, 6. Sunni, 7. Ghulam 8. Savio Sheva, 18. Saldi, 19. Figo, 27. Sugiyanto, 52. Frezy, 57. Tegar, 74. Edgard, 88. Mofu


Kartu Kuning: Muammar Khadafi (51’)
Kartu Merah: - 

PERSIKU TERBANTAI 0-5 TANPA AMPUN PERSIKU TERBANTAI 0-5 TANPA AMPUN Reviewed by Jenang Bledeg on Oktober 20, 2024 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.