Andre Kurniawan
Jenangbledeg - Menulis rekor pertemuan Persiku Kudus dan Bhayangkara Presisi FC mau tak mau, suka atau tak suka, harus pula melibatkan kajian konflik dualisme yang terjadi pada Persebaya Surabaya terlebih dahulu.
Menulis rekor pertemuan Persiku Kudus vs Bhayangkara Presisi FC tidak semudah menulis rekor pertemuan Persiku Kudus dengan tim lain mengingat latar belakang Bhayangkara Presisi FC dimasa silam yang begitu rumit dan pelik. Tidak mudah pula untuk memberi pemahaman kepada semua pembaca mengingat para pembaca memiliki usia yang variatif yang mungkin belum paham mengenai konflik dualisme yang dialami Persebaya. Oleh karena itu, mari kita samakan persepsi dahulu bahwa apa yang kita kenal dengan Bhayangkara Presisi FC sekarang ini merupakan reinkarnasi dari Persebaya Surabaya versi Divisi Utama (DU) dimasa silam. Dualisme yang terjadi di tubuh Persebaya Surabaya membuat Kota Surabaya memiliki 2 tim dengan nama yang hampir sama yakni Persebaya Surabaya (DU) dan Persebaya 1927.
Tim yang kita kenal dengan Bhayangkara Presisi FC sekarang merupakan tim yang mempunyai riwayat beberapa kali berganti nama. Jauh sebelum berubah nama menjadi Bhayangkara FC, awalnya tim ini bernama Persebaya Surabaya yang mengakuisisi Persikubar Kutai Barat pada tahun 2010. Tim ini dibentuk sebagai persiapan mengarungi Divisi Utama Liga Ti Phone 2010/2011 dibawah naungan PT Liga Indonesia sebagai respon akibat Persebaya (1927) membelot ke Liga Primer Indonesia.
Di musim 2010/2011 inilah tim ini mulai bertemu dengan Persiku Kudus. Keduanya berada dalam satu grup dan kasta yang sama. Pertemuan pertama, Bhayangkara Presisi FC (dulu Persebaya versi DU) berhasil mengandaskan perlawanan Persiku Kudus di Stadion Gelora 10 November dengan skor 4-1. Sedangkan pada pertemuan kedua di Wergu Wetan, Persiku berhasil membalas dengan mengandaskan Bhayangkara FC (dulu Persebaya versi DU) dengan skor telak 3-0.
Semusim berikutnya, pada Divisi Utama Liga Indonesia 2011/2012, kedua tim juga saling bertemu. Musim ini Persiku Kudus sangat superior dengan berhasil meraih 2 kemenangan. Pertemuan Pertama terjadi di Wergu Wetan dimana Persiku Kudus unggul 1-0 atas Bhayangkara Presisi FC (dulu Persebaya versi DU). Sedangkan pada pertemuan kedua di Gelora 10 November, Persiku Kudus unggul dengan skor 1-2.
Rekap hasil pertemuan:
Divisi Utama Liga Ti Phone 2010/2011
Persebaya DU 4-1 Persiku Kudus
Persiku Kudus 3-0 Persebaya DU
Divisi Utama 2011/2012
Persiku Kudus 1-0 Persebaya DU
Persebaya DU 1-2 Persiku Kudus
